Mahasiswa Baru Inginkan Fasilitas yang Sama Rata Dalam Pelaksanaan OMBUS 2016 - GEMERCIK MEDIA

Breaking

Tuesday 16 August 2016

Mahasiswa Baru Inginkan Fasilitas yang Sama Rata Dalam Pelaksanaan OMBUS 2016

Setiap mahasiswa baru pasti menginginkan fasilitas yang sama dengan sesama mahasiswa baru lainnya, kritik ini pun muncul di Universitas Siliwangi, terlebih hal tersebut terdapat dalam buku panduan atau booklet OMBUS (Orientasi Mahasiswa Baru Universitas Siliwangi) Bab I Tentang Hak dan Kewajiban Dasar Peserta OMBUS; Pasal 1 Mengenai Hak Peserta OMBUS; Ayat 1 Point 1 yang berbunyi “Mendapatkan fasilitas dan perlakuan yang adil antara sesama peserta". 


Mahasiswa Baru (tidak ingin disebut namanya) merasa tidak mendapatkan haknya pada poin tersebut. Ia pun mengadukan hal itu kepada pemandunya. Setelah ditemui di Sekretariat Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Siliwangi oleh wartawan kampus Pers Mahasiswa Universitas Siliwangi, pada hari Sabtu (13/08) sore. Ketua Pelaksana OMBUS 2016, Subhan Nugraha menjelaskan perihal tersebut, dimana OMBUS sebenarnya merupakan acara lembaga dan melibatkan mahasiswa di dalamnya.

Terutama pada Sabtu, 13 Agustus 2016 dan Senin, 15 Agustus 2016 merupakan agenda khusus lembaga, pun hari Sabtu lembaga telah menyerahkan tanggung jawab terhadap Resimen Mahasiswa (MENWA) untuk menjaga berjalannya acara tersebut. Namun, Committee Of OMBUS 2016 ikut serta membantu. Hal ini diperkuat oleh pernyataan Subhan, dimana Tugas Pokok Fungsi (TUPOKSI) Committee of OMBUS 2016 pada hari Sabtu itu tidak ada. Subhan menghubungi pihak lembaga dan pihak lembaga pun meminta bantuan sebisanya dari Committee of OMBUS 2016.

Terkait MABA yang merasa haknya untuk mendapatkan fasilitas yang sama antar sesama peserta, Subhan menjelaskan lembaga yang menginginkan dan memutuskan adanya acara di Gedung Mandala yang sebenarnya tidak cukup untuk 2800 orang. Namun karena pada hari Sabtu lembaga mengadakan gladi untuk pelantikan di Gedung Mandala dan pihak lembaga menginginkan acara pelantikan yang disertai orasi ilmiah dari lembaga dilaksanakan di Gedung Mandala, maka Committee of OMBUS 2016 pun mengikuti dan tetap menjalankan tugasnya untuk membantu lembaga agar acara berjalan dengan baik.

Pada pelaksanaannya pun, fasilitas kepada mahasiswa yang berada di dalam Gedung Mandala maupun di luar Gedung Mandala tetap sama mendapatkan booklet dan konsumsi. Selain itu mahasiswa yang berada di luar Gedung Mandala juga mendapatkan fasilitas tertutup tenda, kipas angin, bangku, LCD dan sound system.

Legalitas dari pihak lembaga pun jelas, yakni adanya Surat Tugas yang dibuat panitia kepada lembaga dan Surat Keputusan yang disahkan oleh lembaga. Isi dari Surat Tugas ini ialah legalitas panitia ada dalam kepanitiaan OMBUS sebagai penunjang kesuksesan acara lembaga dan dalam Surat Keputusan terdapat semua panitia, pun dari Dekan, Wakil Rektorat, BAKPK, Dosen, dll.

Maka secara sah Committee of OMBUS 2016 terlibat dalam kegiatan Orientasi di Universitas Siliwangi tahun 2016 ini. Pada pelaksanaan OMBUS sendiri pun akan dilaksanakan di Lapangan Utama Universitas Siliwangi dengan tenda yang telah disediakan, tujuan dilaksakan di Lapang Utama ialah untuk penyamarataan semua peserta OMBUS.  (Iftihal Muslim Rahman)

No comments:

Post a Comment