Membludaknya Tamu Wisuda, Satpam Unsil Kerahkan Tukang Parkir dari Pihak Luar Kampus - GEMERCIK MEDIA

Breaking

Sunday, 31 March 2019

Membludaknya Tamu Wisuda, Satpam Unsil Kerahkan Tukang Parkir dari Pihak Luar Kampus


Gemercik News- Tasikmalaya (30/03) Dalam rangka pengamanan kendaraan pada saat acara wisuda, Satuan Pengamanan (satpam) Universiatas Siliwangi kerahkan beberapa tukang parkir dari pihak luar kampus. Hal tersebut didukung dengan kebijakan tidak bayar atau membayar ‘seikhlasnya’ yang diterapkan kepada setiap tamu undangan yang datang. 

“Gratis loh neng. Ini mau bayar boleh, Enggak juga gak papa. Apalagi mahasiswa, gausah. Ga dipinta. Tapi sebaliknya loh mahasiswanya yang maksa ngasih kadang-kadang. Saya bilang gausah nanti integritas kan, disangka bapak yang minta,” ujar Barnas selaku salah satu satpam di Universitas Siliwangi.

Egi selaku orang yang bertugas mengatur parkir di lapangan utama Unsil mengaku bahwa penugasannya adalah pesanan dari petugas satpam Unsil. “Setiap taun satpam mah sok miwarangan. Hasil bayaranna ka satpam keun, ka nu bagian piket. Bayarna saridho na, henteu ditarget. Unggal aya acara sapertos kieu satpam sok miwarangan. Supados tiasa kakontrol, sapertos helm,” 

Adapun areal Unsil yang digunakan sebagai tempat parkir roda dua dan roda empat yaitu, di taman Fakultas Ekonomi, lapangan Utama, serta di setiap persimpangan jalan Universitas Siliwangi. Selain itu, parkiran untuk tamu undangan ini ternyata disediakan juga di areal luar kampus. Seperti di jalanan gang doraemon, rumah dinas TNI, sampai ke areal parkir Bank-bank sentral yang ada di sekitaran Universitas Siliwangi. 

“Pihak lembaga tidak ada tuntutan parkir. Kalau satpam kita sudah dilarang secara tegas untuk menarik, agak susah teh, kan disana ada lahannya yayasan yang notabene jalannya punya kita, mereka cuman punya lahan saja. Memang suka ada beberapa orang yang jaga. Kalo saya kembalikan ke mahasiswanya kalo mau parkir di sana mungkin mereka narik tuh,” tegas Lina

Cuman saya gak tau apakah dipungut secara resmi pada saat mereka parkir, terus yang si markirinnya minta saya ga tau. Karena di beberapa kejadian, jangankan orang lain, kita aja kalo dateng ke suatu acara meskipun tidak dipungut, tetapi kadang kita suka sebagai rasa terimakasih suka ngasih gitu.” tutur Lina selaku selaku Kasubbag Rumah Tangga dan Barang Milik Negara.

Penulis: AyuSB dan Nuurul Aulia

Penyunting: Neli.P

No comments:

Post a Comment