Gemercik News - Tasikmalaya (05/02). Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah (HIMAEKSYAR) menjadi tuan rumah Temu Ilmiah Regional Forum Silaturahmi Studi Ekonomi Islam (Temilreg FoSSEI) Jawa Barat 2019 yang resmi dibuka oleh Prof. Dr. H. Kartawan, SE.,M.P. (05/02) pada 08.47 WIB yang turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Barat H. Uu Ruzhanul Ulum, S.E. di Gedung Mandala Universitas Siliwangi.
Temilreg pada kali ini mengusung tema “Optimalisasi Wakaf Produktif dan SocioPreneur untuk Pengembangan Halal Industri era 4.0” yang dimulai pada 4 hingga 7 Februari 2019 dengan berbagai rangkaian acara yaitu Seminar Nasional, Olimpiade ekonomi Islam, LKTI, Sharia Business Plan dan ditutup dengan One Regional Destination.
Kegiatan Seminar Nasional (05/02) menghadirkan 3 pemateri sekaligus yakni Prof. Dr. H. Kartawan, SE.,M.P. (Ketua MES Tasikmalaya); Dr. Ir. Imam T. Saptono (Wakil Ketua BWI); dan Yusef Rafiqi, S.Ag.,MM (Ketua Prodi Ekonomi Syariah dan Pemerhati Wakaf) serta prakata dari Bank Indonesia Terkait Sociopreuneur.
Seminar kali ini dihadiri para delegasi sebanyak 126 peserta dari 150 peserta delegasi yang terdiri dari 16 KSEI (Kelompok studi Ekonomi Islam) di seluruh Perguruan Tinggi Jawa Barat dan peserta umum sebanyak 161 orang.
Huzni Mubarok (Eksyar’17) selaku Ketua Pelaksana Temilreg 2019 memaparkan kegiatan Temilreg ini merupakan agenda tahunan yang sebelumnya diadakan di UNIKU, terakhir menjadi tuan rumah (UNSIL) 5 tahun sebelumnya dan sekarang bisa disini lagi.
Penulis: Dela, Dwrsd
Editor : Vika
No comments:
Post a Comment