Pelantikan BEM, BLM, dan Ormawa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Siliwangi - GEMERCIK MEDIA

Breaking

Tuesday, 26 February 2019

Pelantikan BEM, BLM, dan Ormawa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Siliwangi


Gemercik News-Tasikmalaya (25/02) Pelantikan BEM, BLM, dan HMJ Fakultas Ilmu Kesehatan diselenggarakan di ruang B20 Fakultas Ilmu kesehatan dengan jumlah peserta 107, yang terdiri dari Pengurus BEM, BLM, dan Himpunan Mahasiswa dari 2 jurusan yang dilantik oleh Wakil Dekan 1 Fakultas Ilmu Kesehatan.

Faiz Aulia M., mahasiwa Jurusan Kesehatan Masyarakat angkatan 2016 selaku ketua pelaksana menuturkan bahwa persiapan yang dilakukan untuk menyelenggarakan pelantikan yaitu selama 2 minggu, dengan rencana awal pelantikan yang akan diselenggarakan di Gedung Rektorat. 

Dalam penyelenggaraanya Faiz menyebutkan bahwa terdapat kendala Birokrasi untuk peminjaman tempat yang kurang jelas sehingga terjadi miss komunikasi dari pihak Fakultas dengan Lembaga, karena hal itu acara pelantikan tidak dapat diselenggarakan di gedung Rektorat, dan kendala Dekan Fakultas yang tidak dapat hadir di acara pelantikan karena sakit. 

Dalam mempersiapkan acara cukup menguras pikiran namun untuk keseluruhan acara berjalan lancar. Berbeda dengan pelantikan sebelumnya, baik dari segi konsep maupun teknis penyelenggaraan, kali ini lebih sistematis dibandingkan tahun sebelumnya dan perbedaan lain pelantikan kali ini yaitu adanya Ormawa baru berupa HMJ.

Kabinet Sinergis menjadi nama pilihan kabinet untuk kabinet BEM FIK, seperti yang dikemukakan oleh ketua terpilih Pandu Reformanto mahasiswa Jurusan Kesehatan Masyarakat 2016, "Untuk nama Sinergis sendiri Menjunjung tinggi amanah dari Dekan yang menginginkan segala sesuatu hal yang berhubungan dengan kemahasiswaan, baik proker dan segala macamnya mohon dikonsultasikan kepada Dekan agar nantinya dapat saling mengetahui apa yang BEM kerjakan, agar semuanya bersatu agar bisa memajukan FIK dari kesehatan Masyarakat dan juga Gizinya," Ujar Pandu.

Berbeda dengan BEM, BLM memilih nama parlemen Adimukti yang berasal dari bahasa Sansakerta yang berarti Semangat yang merupakan kesimpulan dari Sinergis, hal paling utama yaitu harus mempertahankan semangat.

Berbeda dengan pelantikan sebelumnya hal menarik dalam pelantikan kali ini adalah adanya HMJ baru dan terpilihnya Aisyah Hilma mahasiswi Jurusan Ilmu Gizi angkatan 2018 yang merupakan satu satunya perempuan sebagai ketua Himpunan. 

Aisyah, selaku ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Gizi terpilih menuturkan pesan dan kesannya setelah dilantik, "Pertama bersyukur dan merasa bahagia karena baru masuk sudah dikasih amanah tersebut tidak semata-mata dikasih karena Allah tau kadar kemampuan kita dan ini merupakan tugas yang cukup berat, tapi yakin aja bahwa seberat-beratnya tugas Allah ma tidak akan salah pundak kepada hambanya," Ujar Aisyah.

Aisyah juga menambahkan bahwa untuk kepengurusan kali ini ia memberi nama kabinetnya dengan nama kabinet Adiyatama yang berasal dari bahasa Sanse
kerta yakni yang pertama dan utama dengan jumlah pengurus 28 orang.

Tidak hanya Aisyah, Ari Darsan selaku ketua Himpunan Kesehatan Masyarakat juga menyampaikan kesan dan pesan setelah pelantikan, "Untuk kesannya pertama saya bersyukur sekali karena dari kemarin sudah menunggu pelantikan Ormawa, karena Ormawa lain sudah melakukan pelantikan, harapannya setelah pelantikan ini saya harap dapat melaksanakan tugas dan fungsi yang pokok yang bisa dilaksanakan oleh Hima sendiri, selain itu saya juga sangat berterima kasih kepada semua Mahasiswa Kesehatan Masyarakat khususnya yang telah bisa dan berani menjadi pengurus di Hima Kesehatan Masyarakat untuk berkontribusi kedepannya memajukan kesehatan Masyarakat menjadi lebih baik. dan saya harap di kepengurusan kali ini kita dapat memupuk solidaritas dan integritas antar sesama Mahasiswa Kesehatan Masyarakat khususnya, umumnya mahasiswa diluar Fakultas Ilmu Kesehatan." Ujar Ari.

Penulis : Siti Nurasyiah F dan Dwrs.dn

Editor: Yyn.y

No comments:

Post a Comment