Literasi, Dijadikan Upaya untuk Membangun Mahasiswa Baru Lebih Intelek di FAI - GEMERCIK MEDIA

Breaking

Friday, 17 August 2018

Literasi, Dijadikan Upaya untuk Membangun Mahasiswa Baru Lebih Intelek di FAI



GemercikNews – Tasikmalaya (15/08), Beralih dari OMBUS Universitas, tiap-tiap mahasiswa baru meneruskan acara menuju OMBUS fakultasnya masing-masing, salah satunya Fakultas Agama Islam. Bertema "Membangun Insan Akademis yang Intelektual dan Religius", panitia OMBUS FAI, yakni BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) yang berkombinasi dengan Himpunan Eksyar, bertujuan agar memiliki konsolidasi dan solidaritas antar Ormawa di Fakultas Agama Islam.

"Tujuan OMBUS saat ini lebih mengenalkan apa saja yang ada di budaya FAI, perkenalan Fakultas, segala hal tentang FAI," jelas Anggit, selaku ketua pelaksana OMBUS FAI 2018. Anggit menambahkan, tujuan lainnya yaitu mengenalkan maba dengan lingkungan di Fakultas, dan berupaya untuk membentuk karakter dari siswa menjadi mahasiswa.

OMBUS FAI yang diselenggarakan pada hari Rabu (15/08/18) memiliki ciri khas dibanding tahun sebelumnya, yaitu mengadakan stand literasi yang disediakan untuk 120 mahasiswa baru FAI, yang mana jumlah mahasiswanya sesuai dengan kuota yang disediakan saat pendaftaran. "Sesuai dengan temanya yaitu intelektual, stand literasi dibuat untuk mengajak mahasiswa baru untuk lebih berilmu, juga menjadi seorang mahasiswa haruslah rajin membaca," tambah Anggit menjelaskan.

Stand literasi diupayakan menjadi suatu pembeda dan usaha untuk menjadikan mahasiswa baru seseorang yang dapat dibangun menjadi lebih kritis, sekaligus mengenalkan kepada mahasiswa baru sejak dini. Gambaran menjadi seorang mahasiswa haruslah memiliki wawasan yang luas dengan cara membaca. Sebagai agent of change, wawasanlah yang menjadi bekal untuk pergi ke lapangan, melihat dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Mahasiswa baru FAI dapat mulai membaca buku disaat pagi hari dan sewaktu ISHOMA (Istirahat Sholat Makan) yang diikuti oleh rangkaian acara Shalat Dhuha dan one day one juz di pagi harinya, kemudian pengisi materi yang dilakukan oleh pihak internal di FAI, seperti dosen dan demisioner.

"OMBUS Fakultas seru, disini lebih menonjolkan kekhasannya dalam keagamaan dan pendalaman pada manajemen diri," ujar Tinusari selaku mahasiswa baru FAI. Ketua Pelaksana mengakui, bahwa konsepan ombus FAI ini lebih memilih untuk membuat mahasiswanya sendiri nyaman, tetap berlaku selayaknya seorang kakak kepada adiknya sendiri.

Anggit pun berharap agar angkatan muda ini dapat menjadi mahasiswa yang aktif dan kritis akan segala hal yang terjadi, dan tetap ingat dengan Fakultas sendiri, dimanapun mereka akan berorganisasi, tetaplah ingat bahwa FAI adalah sebuah keluarga dan rumah bagi mahasiswanya. (Vanka)

No comments:

Post a Comment