BEM FAI Galang Dana untuk Korban Bencana di Ponorogo - GEMERCIK MEDIA

Breaking

Saturday, 15 April 2017

BEM FAI Galang Dana untuk Korban Bencana di Ponorogo


Selasa (10/04) Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Agama Islam Universitas Siliwangi mengadakan penggalangan dana terkait bencana longsor di Ponorogo yang dilaksanakan di lingkungan Universitas Siliwangi. Kegiatan ini diikuti oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Agama Islam (BEM FAI) dan Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah (HIMA EKSYAR).

 


Melalui selembaran yang diberikan oleh pihak BEM FAI, diketahui terjadinya longsor di Ponorogo adalah akhir bulan Maret. Warga sekitar tebing yang telah mengungsi kembali ke rumahnya masing-masing pada 1 April 2017 karena cuaca yang cerah. Dari pengakuan beberapa warga, menjelang longsor mereka mengaku mendengar gemuruh seperti suara pesawat yang melintas sekitar pukul 07.30 WIB atau sesaat sebelum longsor menerjang lokasi itu.

Dari selembaran itu pula diketahui penyebab longsor ialah kemiringan tebing yang cukup curam, struktur bebatuannya yang berupa lapukan dari gunung berapi, tata guna lahan yang ada di perbukitan cukup memprihatinkan dan banyak tanaman yang tidak layak berada di kawasan lereng.

Menurut laporan BNBP, hingga senin (3/4) pagi, 2 korban meninggal telah ditemukan sedangkan 26 korban masih hilang. Adapun longsor susulan terjadi pada tanggal 6 April dan 9 April 2017.

 
Ali (Eksyar, 2015) dari Departemen Hikmah selaku ketua pelaksana menjelaskan bahwa diselenggarakannya penggalangan dana ini ialah bentuk pengabdian masyarakat sebagai mahasiswa. "Agar semua mahasiswa UNSIL peduli terhadap lingkungan kepada negara ini," jelasnya. Kegiatan dilaksanakan mulai hari Senin, 10 April 2017 hingga hari Jum'at 14 April 2017 dan uang yang nantinya terkumpul akan dihitung dan diberikan kepada korban bencana longsor di Ponorogo. "Kalo nanti hasilnya cukup besar, nanti saya sama gubernur FAI bahwasannya akan langsung ke Ponorogo. Tapi misalkan dananya minim, sedikit, paling nanti ada Bapak Gubernur (Fanniar) punga kenalan ada di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah dikirimkan melalui rekening itu, jadi ada MDX-nya di pusat Ponorogo gitu," jelas Ali.

Keberangkatan ke Ponorogo menggunakan uang kas dari BEM FAI dan untuk makan menggunakan sedikit uang penggalangan dana untuk biaya operasional. Bentuk sumbangan sendiri tidak hanya menggunakan uang, namun juga pakaian ataupun doa. "Yang penting mahasiswa UNSIL khususnya dan masyarakat sekitaran UNSIL bisa sadar dengan lingkungannya," kata Ali.

Ia pun berharap akan tumbuh kesadaran khususnya mahasiswa UNSIL untuk peka terhadap lingkungan karena manusia hidup di alam maka harus berdampingan baik dengan alam.

Reporter: IMR
Fotografer: Fuji 
Editor: Sne


No comments:

Post a Comment