PUISI CARANYA MENCINTA - GEMERCIK MEDIA

Breaking

Thursday 21 July 2016

PUISI CARANYA MENCINTA

Caranya Mencinta
Iftihal Muslim Rahman 

 

Kau tau seseorang
Tak lagi mencintaimu
Lalu tetap memilih melekatkan
Tubuhnya pada setiap lekuk tubuhmu

Kau masih memeluk erat tubuhnya
Sembari menghapal aroma tubuhnya
Dengan hirupan yang mesra

Kau lupa ia telah memaksanya tinggal
Sedang ia telah muak
Karena tak menemukan
Cintanya untukmu

Kau tetap mencintainya
Dengan sepenuh hati
Hingga kau lupa
Kehilangan bisa datang
Kapan saja

Dalam sergapan masa lalumu
Dengannya yang masih indah
Kau terus merasa semuanya masih ada
Lagi-lagi kau lupa
Arti hadirmu telah hilang jauh-jauh hari
 
Kau masih menciumnya
Dengan cinta
Sedang ia hanya datang
Dan mengasihimu
Yang terlihat miris
Haus kasih sayang

Sekali lagi
Kau lupa
Kau adalah
Sampah baginya

No comments:

Post a Comment